This combination does not exist.
Sa-Kama Kama House di desain dengan Konsep Hunian Modern Klasik sebagai penyeimbang karakter yang elegan namun tetap rendah hati. Pada desain awal, Kama House ini dilengkapi dengan fasilitas 2 Kamar Tidur, 1 Kamar Mandi, Ruang Keluarga, Ruang Makan, Taman Belakang, Area Cuci, Dapur, dan Garasi. Pada pengembangan tahap 1 terdapat penambahan fasilitas yaitu 1 Kamar Tidur Kecil dan 1 Kamar Mandi. Sedangkan untuk pengembangan tahap 2 diberikan tambahan fasilitas 1 Kamar Tidur Utama, 1 Kamar Mandi Utama, Walk in Closet, 1 Kamar Tidur, dan 1 Kamar Mandi. Ada-nya pengembangan pada Kama House ini sebagai penerapan konsep rumah tumbuh yang cocok untuk keluarga baru yang sedang berkembang. Konsep hunian Modern Klasik pada Kama House ini dibuat dengan tema simple & clean yang dapat diartikan ingin memberikan karakter elegan namun tidak angkuh. Dengan kombinasi warna putih dan beige sebagai tanda warna yang elegan namun diimbangi dengan warna hitam sebagai pemberi kesan kokoh dan tegas pada setiap elemen yang ada di area dalam hunian. Void turut dihadirkan pada area tengah hunian guna memberikan kesan luas ketika berada di area tengah bangunan. Pencahayaan alami dan sirkulasi udara yang baik menjadi pendekatan utama yang diberikan pada masing-masing ruang. Hal ini didasari untuk mendukung gaya hidup yang hemat energi sekaligus dapat tetap dekat dengan alam ketika harus berada di rumah dengan waktu yang cukup lama. Selain itu pemberian unsur area hijau pada bangunan diletakkan pada area depan dan belakang hunian yang masing-masing berupa taman. Bentuk dari atap Kama House sendiri dibuat sebagai respon terhadap iklim di Indonesia yaitu Tropis, maka dari itu komposisi atap perisai diberikan untuk memaksimalkan penyaluran jatuh-nya air hujan dan penyesuaiannya terhadap terik matahari. Dan pada fasad bangunan diberikan skala yang besar pada bukaan untuk memberikan kesan megah. Teknologi Solar Panel diberikan pada Kama House ini bertujuan untuk memfasilitasi hunian dengan konsep sustainable energy dan eco-friendly, nanti-nya jumlah unit Solar Panel dapat disesuaikan dengan daya kebutuhan penghuni. Konsep hunian Modern Klasik ini menjadikan Kama House sebagai hunian dengan tema Simple & Clean yang berkualitas, mudah dikembangkan, eco-friendly, dengan kesan megah dan rendah hati.
Isi Paket :
*Harga belum termasuk Instalasi